Briefing Pagi 13 Juli 2022 Pengadilan Agama Tenggarong

Tenggarong | www.pa-tenggarong.go.id
Tenggarong, Rabu, 13 Juli 2022, Pengadilan Agama (PA) Tenggarong melaksanakan kegiatan rutin yaitu Briefing Pagi (BriPa) yang dilaksanakan di Halaman Sidang PA Tenggarong. Kegiatan dipimpin oleh Ketua PA Tenggarong Yang Mulia Ibu Rusdiana, S.Ag. M.H.
Pada kesempatan ini beliau mengucap syukur karena telah selesai melaksanakan seluruh proses profile assessment dan fit and proper test untuk calon wakil ketua kelas IA dan mengucapkan dukungan untuk Hakim PA Tenggarong Ibu Nahdiyanti, S.H., M.H. yang masih dalam proses ujian fit and proper test untuk calon wakil ketua kelas II pada hari ini. Selain itu beliau mengajak seluruh warga PA tenggarong untuk aktif mengedukasi masyarakat melaporkan perkara secara mandiri melalui e-Court serta meningkatkan madiasi untuk perkara-perkara di PA tenggarong. Kegiatan ditutup dengan sholawat bersama seluruh warga Pengadilan Agama Tenggarong.(s_stn)