Jum'at Sehat PA Tenggarong Diisi dengan Senam Bersama



Tenggarong | www.pa-tenggarong.go.id
Pagi ini, 16 Desember 2022, Pengadilan Agama (PA) Tenggarong mengadakan kegitan Jum’at sehat dengan kegiatan senam bersama warga PA Tenggarong yang dipimpin instruktur senam yang piawai, bertempat di halaman kantor PA Tenggarong. Semua orang sangat bersemangat mengikuti setiap gerakan dengan berpeluh keringat. Setelah senam, dilanjutkan dengan makan bersama dan diakhiri dengan foto bersama. Kegiatan ini diharapkan dapat mengingkatkan kesehatan para pegawai disela padatnya aktivitas kerja serta meningkatkan tali silaturahmi antara warga PA Tenggarongf.(s_stn)