Header                              

Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Tenggarong Sebagai Instansi Yudikatif Dengan Keterbukaan Informasi Berpredikat Informatif

on . Hits: 629

Briefing Pagi 10 Mei 2023 "Monitoring dan Evaluasi Kinerja Mingguan serta Pembinaan" 

pic patgr 10052023

pic patgr 10052023

Tenggarong | www.pa-tenggarong.go.id

Tenggarong, Rabu, 10 Mei 2023, Pengadilan Agama (PA) Tenggarong melaksanakan kegiatan rutin yaitu Briefing Pagi (BriPa). Briefing dilakukan oleh Ketua PA Tenggarong Ibu Reny Hidayati, S.Ag., S.H., M.H.I. dan Wakil Ketua PA Tenggarong Bapak H. Samad Harianto, S.Ag., M.H. yang dilaksanakan di Lapangan Bulu Tangkis PA Tenggarong.

Ibu Reny mengingatkan kembali hasil rapat monev ZI sebelumnya (Senin, 08 Mei 2023) terkait public campaign ZI yang akan dilaksanakan dengan gencar, khusunya pada bulan Mei 2023. Kegiatan terdekat yakni public campaign kepada masyarakat yakni besok (Kamis, 11 Mei 2023) yang berada di Ruang Tunggu Sidang Kantor PA Tenggarong. Selain itu akan dibentuk kepanitiaan terkait public campaign yang akan dilaksanakan pada hari Minggu (15 Mei 2023) pada Car Free Day Kota Tenggarong. Ketua Panitia acara tersebut yakni diserahkan kepada Hakim PA Tenggarong Ibu Umaeroh Nur Sabighoh, S.H.

Bapak H. Samad turut menambahkan terkait ZI bahwa seluruh eviden sudah dinyatakan clear. PA Tenggarong sedang menunggu hasil proses lanjutan untuk diusulkan TPI. Seluruh Tim ZI harapannya bisa lebih optimis lagi dan menanamkan mindset WBBM agar PA tenggarong semakin maju dalam melayani. Brieifing ditutup dengan Sholawat Bersama dan bersalam-salaman.(suci_stn)

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Gedung PA Tenggarong

PENGADILAN AGAMA TENGGARONG

Jl.Pesut, Kel.Timbau, Kec.Tenggarong, KAB.Kutai Kartangera
Kalimantan Timur

Telp: 0541-6667063

Email :

This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Media Sosial :

fb instagram 1581266 960 720 instagram 1581266 960 720 tiktok whatsapp

maps1 Lokasi Kantor

Copyright : Tim IT Pengadilan Agama Tenggarong@2024