Sudah menjadi kegiatan rutin tahunan bagi satuan kerja pada instansi pemerintah untuk mengadakan kegiatan penyusunan Rencana Kerja Anggaran Kementerian/Lembaga (RKA-K/L). Berdasarkan surat dari Kepala Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI nomor 137/BUA/OT.01.1/6/2016 tentang penyusunan RKA-K/L Pagu Indikatif Tahun Anggaran 2017 Pada 4 (empat) Lingkungan Peradilan Seluruh Indonesia. Pelaksanaan penyusunan RKA-K/L untuk peradilan umum dan peradilan agama pada wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara dijadwalkan pada tanggal 18 sampai dengan 20 Juli 2016 untuk DIPA BUA (01), DIPA Badilag (04), dan Badilum (03).
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Kantor Pengadilan Tinggi Agama Samarinda dibuka langsung oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Samarinda Drs. H. M. Yamin Awie, S.H., M.H dengan dihadiri oleh Ketua Pengadilan Tinggi Samarinda, Dr. H. Soedarmadji, S.H., M.Hum dan Tim Penyusunan dan Telaah RKA-K/L dari Biro Perencanaan dan Organisasi Mahkamah Agung RI, Badan Peradilan Umum dan Badan Peradilan Agama. Ketua Pengadilan Tinggi Agama Samarinda Drs. H. M. Yamin Awie, S.H., M.H disamping membuka acara, juga menyampaikan beberapa arahan dalam penyusunan RKA-K/L tahun ini. Ketua Pengadilan Tinggi Samarinda Dr. H. Soedarmadji, S.H., M.Hum. yang turut memberikan sambutan dalam acara tersebut, mengharapkan agar hasil penyusunan RKA-K/L tahun ini dapat mengakomodir kebutuhan-kebutuhan satuan kerja dalam mendukung peningkatan performa, terutama dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat pencari keadilan.
Selepas acara pembukaan, kegiatan yang diikuti oleh para Sekretaris dan Operator RKA/KL atau Kasubbag Perencanaan, TI, dan Pelaporan pada 12 pengadilan tingkat pertama di bawah Pengadilan Tinggi Samarinda dan 10 pengadilan tingkat pertama di bawah Pengadilan Tinggi Agama Samarinda beserta para operator tingkat banding, acara dilanjutkan dengan penyusunan rencana kerja anggaran bagi masing-masing satuan kerja dengan didahului pengarahan oleh Biro Perencanaan Mahkamah Agung RI. Hasil penyusunan dari satuan kerja ditelaah oleh Biro Perencanaan untuk DIPA 01, DIPA 03 dan DIPA 04 ditelaah oleh tim dari Direktorat Jenderal masing-masing yaitu Badilum dan Badilag.
Penyusunan RKA-KL ini berakhir sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan. Dan dari hasil penyusunan RKA-KL pagu indikatif tahun 2017 ini diharapkan bisa menjadi pagu definitif nantinya dengan tidak mengalami perubahan signifikan.