Memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Pengadilan Agama Tenggarong Mengadakan Upacara
Tenggarong | www.pa-tenggarong.go.id
Pada hari Sabtu, 01 Oktober 2022, Pengadilan Agama Tenggarong mengadakan upacara dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila bertempat di Halaman Pengadilan Agama Tenggarog. Upacara berlangsung khidmat hingga akhir, hadir Ketua Pengadilan Agama Tenggarong Ibu Reny Hidayati, S.Ag., S.H., M.H.I. selaku Pembina Upacara dan seluruh warga Pengadilan agama Tenggarong sebagai peserta upacara.
Berdasarkan Surat Edaran Sekretaris Mahkamah Agung Nomor : 2189/SEK/HM.01.2/9/2022 perihal peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022. Disampaikan informasi kepada seluruh pengadilan tingkat banding maupun pertama bahwa pengadilan dapat menyelenggarakan upacara di Kantor masing – masing atau mengikuti upacara yang yang diselengarakkan Pemerintah Provinsi/ Kabupaten/Kota setempat.
Upacara dimulai dan dilanjutkan pembacaan teks Pancasila, lalu pembacaan Pembukaan UUD 1945, dan pembacaan Ikrar dan ditutup Do'a. Upacara yang digelar hari ini adalah sebagai wujud dari rasa terimakasih dan hormat kita kepada para pahlawan dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan serta sebagai bentuk kecintaan warga PA Tenggarong pada Ideologi Pancasila.
Bangkit Bergerak Bersama Pancasila.(s_stn)